Cara Cepat dan Alami Mengatasi Rambut Rontok Paling Mudah - Sering mengalami kerontokan dan merasa kesal karenanya? Kebanyakan wanita memang seringkali dipanikkan oleh rambut rontok. Pasalnya kondisi ini membuat ketebalan rambut terlihat berkurang dan tak begitu menarik. Terlebih ketika Anda mengikatnya, sudah bisa dipastikan rambut terlihat begitu tipis dan rapuh. Pastinya tidak percaya diri pula ketika harus menghadiri acara formal dengan tampilan rambut yang sering rontok bukan?
Kerontokan yang dibiarkan terus menerus begitu saja, ternyata mampu menyebabkan kebotakan. Anda tentunya tidak ingin bukan hal tersebut terjadi pada Anda?
Nah, setidaknya ada beberapa cara alami yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah kerontokan tersebut, yaitu :
1. Lidah buaya
Resep turun temurun yang dikenal oleh masyarakat Indonesia adalah lidah buaya. Cara menggunakannya pun cukup mudah, pertama-tama ambil potongan lidah buaya yang berdaging tebal. Bagi dua potongan lidah buaya tersebut hingga terbelah, ambil bagian tengahnya. Lalu usapkan bagian tersebut dari ujung rambut hingga ke bagian akarnya. Diamkan selama 15 hingga 20 menit sebelum Anda mencuci bersih rambut. Ekstrak lidah buaya ini bisa memperbaiki sel-sel kulit rambut yang rusak dan membentuk sel-sel baru yang lebih sehat.
2. Minyak kemiri
Selain mengurangi kerontokan, kemiri pun mampu menghitamkan rambut. Tak hanya mampu menumbuhkan rambut, kemiri dipercaya pula melebatkan kumis dan jenggot. Kini, sudah banyak kemiri yang telah diproses beredar di pasaran. Anda hanya perlu menggunakannya di bagian rambut yang diinginkan tanpa perlu meraciknya sendiri. Namun ingat, tetaplah memilih produk yang asli, bukan abal-abal.
3. Hair tonic
Perkembangan fashion nyatanya merambah pula ke rambut. Hal ini terbukti dengan begitu banyaknya merek hair tonic yang beredar di pasaran. Sayangnya, harga hair tonic semacam ini memang terbilang cukup mahal. Jadi, cukup sediakan dana lebih untuk memilih hair tonic yang dirasa cocok dengan kondisi rambut rontok Anda.
4. Bawang putih
Si bawang bau ini ternyata berkhasiat pula menumbuhkan rambut yang rontok. Hanya saja, Anda perlu menahan napas selama mengaplikasikannya di rambut. Cara penggunaannya pun cukup mudah, cukup blender bawang putih layaknya jus. Oleskan bawang putih tersebut di bagian rambut yang rontok parah ketika hendak tidur. Esok paginya bilas dengan air hangat atau tambahkan shampoo penumbuh rambut untuk hasil yang lebih maksimal.
5. Alpukat
Kandungan protein di dalam alpukat diketahui sangat tinggi. Protein inilah yang berperan aktif dalam penumbuhan rambut rontok. Tak salah bila beberapa salon ternama menggunakannya untuk creambath maupun perawatan wajah. Anda cukup menghancurkan alpukat yang didapat di dalam sebuah mangkuk. Kemudian aduk alpukit hingga mengental sebelum dioleskan ke rambut. Ketika mengoleskannya, lakukan dari ujung akar hingga ujung rambut secara merata. Setelah didiamkan selama 20 menit, Anda bisa membilasnya menggunakan shampoo.
Semoga untuk Cara Cepat dan Alami Mengatasi Rambut Rontok Paling Mudah bisa membantu anda. trims . .